M O T I V A S I

Mengapa manusia perlu motivasi ? Menurut hemat penulis salah satunya adalah agar selalu semangat dan penuh gairah dalam berusaha mewujudkan cita-citanya, atau mimpi-mimpinya, dan atau tujuan hidupnya. Menurut pendapat penulis, pusat atau sumbernya motivasi berada pada cita-citanya, atau mimpi-mimpinya dan atau tujuan hidupnya itu sendiri. Contohnya adalah bila  cita-cita  saya ingin menjadi orang yang kaya raya, nah apakah cita-cita ingin jadi orang yang kaya raya itu mampu menggerakan semangat atau antusiasme yang menggebu-gebu penuh gairah di dalam dada, setiap hari atau setiap saat untuk selalu  berpikir, bersikap, dan bertindak mewujudkan cita-cita saya tersebut ? Bila tidak sudah pasti tidak tercapai cita-cita saya atau berhenti atau gagal ditengah jalan karena kekurangan semangat yang penuh gairah.

Masalahnya adalah bagaimana caranya agar cita-cita kita, mimpi-mimpi kita, dan atau tujuan hidup kita, dapat selalu mengerakan dada kita untuk semangat penuh gairah untuk wewujudkannya setiap saat ? Maaf, sekedar berbagi mari kita coba membahasnya. Cara bagaimana agar selalu memiliki motivasi untuk mewujudkan cita-cita, mimpi, dan atau tujuan hidup yang kita miliki, yaitu :

1. Cita-Cita, mimpi-mimpi, atau tujuan hidup tidaklah berarti apa-apa, dan semuanya adalah merupakan kalimat biasa saja tanpa arti bila dituliskan di selembar kertas atau di dalam buku. Nah agar dapat memiliki nafas atau jiwa, maka harus diberikan alasan yang sangat kuat. Contoh kenapa cita-cita saya ingin jadi kaya raya ? Karena seumur hidup saya dari lahir sampai saat ini, saya hidup selalu dalam kesulitan dan kekurangan, mau makan pun harus menghutang, hidup saya dan keluarga selalu dalam kekurangan. Untuk itu, hari ini saya putuskan saya ingin menjadi orang kaya raya, apapun yang terjadi pada diri saya kelak, saya tidak perduli, saya tetap akan berusaha sungguh-sungguh mewujudkan cita-cita saya ingin menjadi orang kaya raya. Nah, alasan yang kuat ini dijadikan komitmen yang kuat dan di hidupkan dalam kehidupan sehari-hari, maksudnya diterapkan atau dilakukan, maka dengan sendirinya sepanjang saya tidak menyerah dengan kondisi dan situasi yang ada yang saya hadapi, saya akan tetep memiliki semangat yang penuh gairah untuk mewujudkan cita-cita saya itu. Semangat akan hilang ketika saya atau orang tersebut menyerah atau sudah menyerah. Oleh karena itu, apa dan bagaimanapun sulitnya situasi dan kondisi, jangan pernah mau menyerah walau sedetik pun, karena bila menyerah kita  akan kehilangan semangat atau semangat itu akan sirna dengan sendirinya, sejalan dengan menyerahnya diri kita.

2. Pada saat kita membuat komitmen atas cita-cita, mimpi-mimpi kita, dan tujuan hidup kita jangan diungakapkan dengan pura-pura atau kepura-puraan, atau hanya sebatas di bibir saja. Akan tetap harus benar-benar diniatkan dengan jujur didalam hati, bahwa memang itulah yang sebenar-benarnya cita-cita, mimpi, dan tujuan hidup kita yang akan kita wujudkan, dan juga kita tidak pura-pura untuk mewujudkannya. Satukan jiwa, pikiran dan perasaan untuk wewujudkan, kalau ini terjadi,  maka semangat yang penuh gairah akan berkobar-kobar dan punuh gairah, dan akhirnya seluruh alam semesta dan semua isinya akan selalu mendukung terwujudnya cita-cita, mimpi-mimpi, dan tujuan hidup kita. Ingat hukum law of attraction (hukum tarik menarik) dan juga alam bawah sadar akan bekerja menembus batas RAS (Recticuler Activity System), batas yang memisahkan alam sadar dengan alam bawah sadar, karena alam bawah berkontibusi sekitar 80 % dari keberhasilan kita.

3. Nah, motivasi itu seperti juga iman atau keimanan kita, kadang naik, kadang turun, untuk itulah kita harus merawat, meningkatkan, dan menjaga iman kita agar tetap meningkat dan terawat. Begitupun motivasi harus terus menerus dirawat, ditingkatkan, dan dijaga jangan sampai turun atau hilang, caranya adalah dengan membaca dan belajar dari buku-buku atau internet atau apa saja bahan bacaan dan atau orang lain, serta yang terakhir selalu bersyukur terhadap apa yang sudah kita dapatkan dan bersyukur terhadap apa yang belum kita dapatkan, dan selalu berdoa setiap saat memohon petunjuk, hidayah dan perlindungan Tuhan Yang Maha Esa. Aamin .....

Salam Sukses
Penuh Motivasi
M O T I V A S I M O T I V A S I Reviewed by sales motivation on April 22, 2016 Rating: 5

1 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.